Minggu, 12 Oktober 2008

Gedung Tua Tempat Penembak JFK Berada

Pembunuhan Presiden AS John Fitzgerald Kennedy atau JFK pada 22 November 1963 di Dallas, Texas masih menyisakan misteri hingga kini. Meskipun secara resmi kasus itu sudah ditutup dengan laporan The Warren Commission, namun masih belum terkuak apa yang melatar belakangi pembunuhan Presiden AS yang dikenal paling merakyat itu.


Apalagi, orang yang dituduh membunuh, Lee Harvey Oswald juga tewas ditangan Jack Ruby, seorang penjaga klub malam di Texas, saat akan keluar dari Kantor Polisi di Dallas.

The assassination of US former President John Fitzgerald Kennedy or JFK pada 22 November 1963 di Dallas, Texas..

Di balik itu semua, hingga kini tapak-tapak sejarah pembunuhan JFK itu masih disimpan dalam sebuah museum sejarah pembunuhan JFK di Museum Lantai Enam atau the Sixth Floor Museum. Di lantai 6 gedung yang dulu bernama Texas School Books Depository inilah, Lee Harvey Oswald menunggu detik-detik rombongan JFK melintas di jalan tepat di depan gedung, dan menembakkan senjata jenis Rifle miliknya. Peluru tajam itu menembus punggung, leher dan kepala JKF. Namun, spekulasi berkembang. Dari analisa suara diketahui, saat ini ada tembakan ke empat yang berasal dari tempat lain.

Sejak dibuka tahun 1989, gedung ini selalu menjadi rujukan pengunjung yang ingin mengetahui seluk belum sejarah "hitam" pembunuhan Presiden AS ini. Di lantai 6 dan 7 sudah di sulap menjadi "lorong waktu" pembunuhan JFK. Pengunjung yang masuk ke Museum Lantai Enam terlebih dahulu dibekali oleh MP3 player yang berisi penjelasan detail mengenai peristiwa penembakan itu. "Push the channel one when you get in to the sixth floor," kata penjaga di pintu masuk. Begitu memasuki lantai enam, pengunjung akan bisa melihat berbagai hal tentang pembuhan itu. Mulai sosok JFK yang fenomenal, jendela tempat Lee Harvey Oswald membidikkan senjatanya, bukti-bukti yang memperkuat tuduhan terhadap Lee Harvey Oswald hingga kemungkinan adanya konspiradi dari pembunuhan itu.

Yang menarik, di dalam museum itu juga ada tayangan video pendek mengenai berbagai hal tentang JFK. Tidak ketinggalan rekaman video amatir yang diambil saat peristiwa itu terjadi, berikut berbagali analisa tentangnya. Di bagian tengah, terdapat home theater yang memutar video berdurasi 10 menit tentang pemakaman JFK berikut ucapan duka di berbagai negara. Berbagai rekaman itu juga diputar di lantai 7, yang dikhususkan sebagai ruang rekaman utuh video amatir atas peristiwa JFK. Uniknya, apa yang disajikan di dalam museum itu tetap tidak bisa menjawab pertanyaan besar: Mengapa JKF harus dibunuh?

Tidak ada komentar: